Babinsa Batutulis Kawal Kunjungan Kadis Pariwisata Jabar ke Museum Padjajaran
Www.kodim0606kotabogor.com Bogor, 21 April 2025 – Babinsa Kelurahan Batutulis, Kecamatan Bogor Selatan, turut andil dalam pengamanan dan pengawalan kunjungan kerja Kepala Dinas Pariwisata Provinsi Jawa Barat, Bapak Iendra Syofian, ke Museum Padjajaran Batutulis pada Senin (21/4/2025). Kegiatan dimulai pukul 13.25 WIB dan berlangsung aman serta tertib.
Dalam kegiatan tersebut, Babinsa Batutulis bersama unsur wilayah seperti Bhabinkamtibmas, Lurah, dan perangkat kecamatan bersinergi menjaga kelancaran jalannya kunjungan. Kehadiran Babinsa di lokasi menjadi wujud nyata dukungan TNI dalam menjaga dan mengawal kegiatan pemerintahan, termasuk yang berkaitan dengan pelestarian situs budaya.
Rangkaian kegiatan dimulai dengan peninjauan Prasasti Batutulis, dilanjutkan kunjungan ke dalam Museum Padjajaran, serta diakhiri dengan makan siang bersama. Turut hadir mendampingi antara lain Kepala Dinas Pariwisata Kota Bogor, Kabid Kebudayaan, Sekcam Bogor Selatan, dan pejabat wilayah setempat.
Kegiatan berakhir pada pukul 13.55 WIB dalam kondisi aman dan lancar. Kehadiran dan peran aktif Babinsa menjadi bagian penting dalam menciptakan suasana kondusif dalam setiap kegiatan di wilayah.
(Penerangan Kodim 0606/Kota Bogor)
Tidak ada komentar:
Posting Komentar