Post Page Advertisement [Top]

Babinsa Kelurahan Tajur Ajak Warga Perkuat Keamanan dan Kepedulian Lingkungan Lewat Komsos



www.kodim0606kotabogor.com Bogor – Dalam rangka mempererat hubungan antara TNI dan masyarakat, Babinsa Kelurahan Tajur Koramil 0606-03/Bogor Timur, Serda Sandi Yudha, melaksanakan kegiatan Komunikasi Sosial (Komsos) bersama warga di wilayah RT 01/RW 01 Kelurahan Tajur, Kecamatan Bogor Timur, pada Minggu (12/10/2025) pukul 10.00 WIB. Kegiatan ini berlangsung dalam suasana hangat dan penuh keakraban.


Dalam kegiatan tersebut, Babinsa membahas berbagai hal terkait keamanan dan ketertiban lingkungan. Serda Sandi Yudha mengajak warga agar selalu saling berbagi informasi apabila terjadi peristiwa atau hal-hal menonjol di wilayah. Ia juga menekankan pentingnya menjaga kesehatan dan kebersihan lingkungan sebagai upaya menciptakan suasana yang aman, nyaman, dan sehat bagi seluruh warga.

Komsos ini menjadi wadah komunikasi langsung antara Babinsa dan masyarakat, sekaligus memperkuat jalinan silaturahmi yang telah terbangun selama ini. Melalui kegiatan tersebut, diharapkan masyarakat semakin sadar akan pentingnya gotong royong, kewaspadaan, serta tanggung jawab bersama dalam menjaga keamanan di wilayah masing-masing.


Kegiatan tersebut dihadiri oleh Babinsa Kelurahan Tajur, karyawan Rumah Makan Lembah Anai, petugas parkir, dan warga sekitar. Interaksi yang terjalin menunjukkan bahwa sinergitas antara aparat kewilayahan dan masyarakat terus berjalan baik, terutama dalam menjaga stabilitas dan ketertiban lingkungan.


Selama kegiatan berlangsung, situasi terpantau aman dan tertib. Babinsa Tajur berharap kegiatan Komsos seperti ini dapat terus dilaksanakan secara rutin sebagai sarana memperkuat kemanunggalan TNI dengan rakyat serta menjaga kondusifitas wilayah Kelurahan Tajur, Kecamatan Bogor Timur.



(Penerangan Kodim 0606/Kota Bogor)

Tidak ada komentar:

Posting Komentar

Bottom Ad [Post Page]