Post Page Advertisement [Top]

Babinsa Sindangsari Ajak Tokoh Pemuda Jadi Penggerak Kemajuan dan Bijak Bermedia Sosial



www.kodim0606kotabogor.com Bogor Timur – Dalam upaya mempererat silaturahmi sekaligus membangun kesadaran generasi muda terhadap kemajuan wilayah, Babinsa Kelurahan Sindangsari, Sertu Ari Mawan, melaksanakan kegiatan Komunikasi Sosial (Komsos) bersama tokoh pemuda di RT 03 RW 05 Kelurahan Sindangsari, pada Minggu (08/11/2025).


Kegiatan yang berlangsung mulai pukul 10.00 WIB tersebut bertujuan untuk memperkuat peran tokoh pemuda dalam mendukung pembangunan dan menjaga kondusivitas lingkungan. Dalam kesempatan itu, Babinsa mengajak para pemuda untuk menjadi penggerak utama dalam meningkatkan kemajuan masyarakat serta menanamkan nilai-nilai kepedulian sosial di lingkungannya.

Selain itu, Sertu Ari Mawan juga mengingatkan pentingnya kewaspadaan terhadap perkembangan situasi dan kondisi saat ini, khususnya terkait penggunaan media sosial. Ia menekankan agar para pemuda lebih bijak dalam bermedsos, tidak mudah terprovokasi oleh isu-isu yang belum tentu benar, dan tetap menjaga persatuan serta kerukunan di masyarakat.


Kegiatan Komsos tersebut turut dihadiri Ketua RT 03 RW 05 Kelurahan Sindangsari serta tokoh pemuda setempat. Suasana pertemuan berlangsung akrab dan komunikatif, di mana para peserta aktif berdiskusi serta menyampaikan berbagai aspirasi dan gagasan demi kemajuan lingkungan mereka.


Seluruh rangkaian kegiatan berjalan dengan aman, tertib, dan lancar. Melalui kegiatan seperti ini, diharapkan sinergi antara Babinsa dan masyarakat, khususnya para pemuda, semakin solid dalam mewujudkan lingkungan yang maju, aman, dan harmonis di wilayah Kelurahan Sindangsari.



(Penerangan Kodim 0606/Kota Bogor)

Tidak ada komentar:

Posting Komentar

Bottom Ad [Post Page]