Post Page Advertisement [Top]

Babinsa Kelurahan Bantarjati Laksanakan Komsos dengan Pengusaha Konter HP di Mall Jambu 2

www.kodim0606kotabogor.com Bogor – Sabtu, 17 Mei 2025 Dalam rangka mempererat hubungan komunikasi sosial (Komsos) antara TNI dan masyarakat, Babinsa Kelurahan Bantarjati, Koramil 0606-01/Bogor Utara, Serda Ari Surachman melaksanakan kegiatan Komsos bersama para pengurus dan anggota paguyuban pengusaha konter HP Plaza Jambu 2. Kegiatan ini dilaksanakan pada hari Sabtu, 17 Mei 2025, pukul 09.30 WIB bertempat di Mall Jambu 2, Jalan Ahmad Yani No.1, Kelurahan Bantarjati, Kecamatan Bogor Utara, Kota Bogor.

Kegiatan ini bertujuan untuk menjalin silaturahmi dan memperkuat sinergi antara aparat kewilayahan dengan para pelaku usaha di wilayah binaan. Dalam kesempatan tersebut, Babinsa bersama Bhabinkamtibmas Bripka Risman memberikan himbauan kepada para pengusaha konter HP untuk selalu meningkatkan kewaspadaan terhadap potensi tindak kriminal.

Hadir dalam kegiatan tersebut antara lain Ketua Paguyuban Konter HP Plaza Jambu 2, Bapak Agus, serta sejumlah anggota paguyuban lainnya. Kegiatan berlangsung dengan tertib, aman, dan lancar hingga selesai pada pukul 11.00 WIB.

Melalui kegiatan ini, diharapkan hubungan antara TNI, Polri, dan masyarakat semakin erat, serta dapat menciptakan situasi keamanan dan ketertiban yang kondusif di wilayah Kota Bogor, khususnya di Kelurahan Bantarjati.


(Penerangan Kodim 0606/Kota Bogor)




Tidak ada komentar:

Posting Komentar

Bottom Ad [Post Page]