Post Page Advertisement [Top]

Babinsa Sukasari Jalin Silaturahmi dengan Tokoh Agama Buddha, Wujudkan Toleransi dan Kerukunan Umat



www.kodim0606kotabogor.com Dalam rangka mempererat hubungan dengan tokoh agama serta menjaga keharmonisan antarumat beragama, Babinsa Kelurahan Sukasari, Koramil 0602/Bogor Timur, Serda Agus Supriyadhi melaksanakan kegiatan komunikasi sosial (Komsos) bersama tokoh agama Buddha, Bapak Bawono, di Wihara Vajrabodhi, Jalan Pajajaran RT 04 RW 01, Kelurahan Sukasari, Kecamatan Bogor Timur, Kota Bogor, pada Jumat (24/10/2025).


Kegiatan ini bertujuan untuk memperkuat silaturahmi dan menjalin hubungan baik antara Babinsa dengan pengurus Wihara Vajrabodhi. Dalam kesempatan tersebut, Serda Agus Supriyadhi menyampaikan bahwa peran tokoh agama sangat penting dalam menjaga kerukunan dan ketentraman di masyarakat. “Kita semua harus terus menjaga semangat toleransi dan saling menghormati antarumat beragama, agar tercipta suasana yang damai dan harmonis di lingkungan kita,” ujarnya.

Babinsa juga mengapresiasi peran pengurus wihara yang telah aktif menjaga hubungan baik dengan masyarakat sekitar. Ia berharap agar komunikasi dan kerja sama yang sudah terjalin dapat terus ditingkatkan, sehingga berbagai kegiatan sosial dan kemasyarakatan di wilayah Sukasari dapat berjalan dengan lancar dan penuh kebersamaan.


Sementara itu, pengurus Wihara Vajrabodhi, Bapak Bawono, menyampaikan ucapan terima kasih atas kunjungan dan perhatian Babinsa. Ia menilai kegiatan seperti ini sangat positif karena dapat mempererat hubungan antara aparat TNI dengan tokoh agama dan umat beragama lainnya. “Dengan komunikasi yang baik, kita bisa saling mendukung dalam menjaga keamanan, ketertiban, dan toleransi di lingkungan sekitar,” katanya.


Kegiatan komsos berjalan dengan tertib, aman, dan penuh keakraban. Melalui kegiatan ini, diharapkan sinergi antara TNI dan tokoh agama semakin kuat, serta nilai-nilai toleransi dan kerukunan umat beragama di Kota Bogor, khususnya di Kelurahan Sukasari, dapat terus terjaga dan menjadi contoh bagi masyarakat lainnya.



(Penerangan Kodim 0606/Kota Bogor)

Tidak ada komentar:

Posting Komentar

Bottom Ad [Post Page]