Babinsa Koramil 06-02/Bogor Selatan Aktif Monitoring Pembangunan dan Komsos Bersama Masyarakat
kodim0606kotabogor.com Bogor, 2 Januari 2026 – Jajaran Babinsa Koramil 06-02/Bogor Selatan Kodim 0606/Kota Bogor melaksanakan dua kegiatan penting di wilayah binaan, yaitu monitoring pembangunan drainase di Kelurahan Pamoyanan serta komunikasi sosial (komsos) di Kelurahan Lawanggintung. Kedua kegiatan berjalan aman, tertib, dan kondusif, sekaligus memperlihatkan komitmen TNI AD untuk selalu hadir mendukung pembangunan serta menjaga keamanan lingkungan bersama masyarakat.

Pada pukul 09.20 WIB, Sertu Dondi Muldiyana, Babinsa Kelurahan Pamoyanan, melaksanakan giat monitoring pembangunan drainase di RT 02/RW 08 Kelurahan Pamoyanan. Kegiatan ini bertujuan memastikan pelaksanaan proyek berjalan sesuai rencana dan mendukung peningkatan kualitas lingkungan warga. Turut hadir dalam kegiatan tersebut LPM Pamoyanan yang diwakili Bapak Babang Subagja, Ketua RW Bapak Eef Afandi, Ketua RT Ibu Rosita, serta Mandor Proyek Pak Andi.

Sementara itu, pada pukul 09.00 WIB, Sertu Supriyono, Babinsa Kelurahan Lawanggintung, melaksanakan kegiatan komunikasi sosial (komsos) di RT 01/RW 06 bersama tokoh masyarakat. Dalam komsos tersebut, Babinsa menyampaikan pentingnya mempererat silaturahmi dan hubungan kekeluargaan, mengetahui dinamika serta isu-isu yang berkembang di masyarakat, memperkuat sinergi dalam mendukung program pembangunan, serta memberikan himbauan kamtibmas dan edukasi kepada warga. Kegiatan komsos ini diikuti oleh Ketua RW 06, Ketua LPM, Ketua RT, serta warga setempat, dan berlangsung dalam suasana penuh keakraban.
Kedua kegiatan ini menjadi bukti nyata bahwa Babinsa Koramil 06-02/Bogor Selatan Kodim 0606/Kota Bogor senantiasa aktif dalam mendukung pembangunan fisik maupun sosial di wilayah binaan, sekaligus memperkuat kemanunggalan TNI AD dengan rakyat.(Agus04)
Editor : Hans74




Tidak ada komentar:
Posting Komentar