Danramil Bogor Selatan Hadiri Musrenbang Kecamatan Bogor Selatan Tahun Anggaran 2027

kodim0606kotabogor.com Bogor, Rabu 14 Januari 2026 - Danramil Bogor Selatan, Kapten Arm Hermawan Danramil 06-02/Bogor Selatan Kodim 0606/Kota Bogor, menghadiri kegiatan Musyawarah Perencanaan Pembangunan (Musrenbang) Tahun Anggaran 2027 tingkat Kecamatan Bogor Selatan. Acara yang berlangsung di Ballroom Hotel Pajajaran Suites Bogor Nirwana Residence (BNR), Kelurahan Mulyaharja, Kecamatan Bogor Selatan, mengusung tema “Pengembangan Kapasitas dan Transformasi Digital Pemerintahan”. Kegiatan ini turut dihadiri oleh Walikota Bogor, Bapak Dedie A. Rachim, beserta jajaran pemerintah daerah.
Musrenbang tingkat kecamatan ini bertujuan merumuskan dan menyepakati usulan prioritas pembangunan dari tingkat kelurahan sebagai masukan ke Musrenbang Kota. Selain itu, kegiatan ini juga merangkum berbagai usulan pembangunan fisik, sosial, dan ekonomi, serta menyelaraskannya dengan program strategis pemerintah daerah. Isu-isu aktual seperti stunting, pengangguran, kemiskinan, dan pengelolaan sampah turut menjadi fokus pembahasan.
Hadir dalam kegiatan tersebut Walikota Bogor, DPRD Kota Bogor, Asisten Pemerintah Kota Bogor, Kepala Dinas, Kalak BPBD, Camat Bogor Selatan, Danramil Bogor Selatan, Kapolsek Bogor Selatan, Ketua FK LPM, Ketua MUI, Kepala Puskesmas, KNPI, Karang Taruna, tokoh masyarakat, tokoh agama, serta perwakilan jajaran pemerintah kelurahan se-Bogor Selatan. Kehadiran unsur TNI AD melalui Koramil dan Babinsa menunjukkan komitmen dalam mendukung pembangunan daerah serta memperkuat sinergi dengan pemerintah dan masyarakat.
Kegiatan Musrenbang ini diharapkan dapat menghasilkan dokumen perencanaan yang lebih komprehensif, seperti RKP (Rencana Kerja Pemerintah) dan RKPD (Rencana Kerja Pemerintah Daerah), dengan landasan pengembangan kapasitas dan transformasi digital. Sinergi antara TNI AD, pemerintah daerah, dan masyarakat menjadi kunci dalam mewujudkan pembangunan berkelanjutan serta memperkokoh kemanunggalan TNI dengan rakyat di Kota Bogor.(Agus04)
Editor : Hans74





Tidak ada komentar:
Posting Komentar