Sertu Arimawan Bersama Anggota Polsek Bogor Timur Evakuasi Penemuan Jenazah di Jalan Raya Wangun

kodim0606kotabogor.com Kota Bogor, 04 Januari 2026 — Koramil 06-03/Bogor Timur melalui Babinsa Kelurahan Sindangsari, Sertu Arimawan, bersama anggota Polsek Bogor Timur melaksanakan pengawasan dan evakuasi atas penemuan jenazah di trotoar Jalan Raya Wangun, Kampung Wangun Tengah RT 01/RW 04, Kelurahan Sindangsari, Kecamatan Bogor Timur. Jenazah ditemukan oleh warga sekitar pukul 09.00 WIB.
Dari keterangan saksi, Ketua RW 04 Bapak Mad Sugiri, jenazah diketahui merupakan orang dengan gangguan jiwa (ODGJ) yang tidak memiliki identitas jelas. Untuk penanganan lebih lanjut, jenazah dibawa ke RSUD Ciawi dan ditangani oleh tim forensik Polres Bogor Kota guna dilakukan identifikasi.

Seluruh rangkaian kegiatan berlangsung aman dan lancar. Kehadiran Babinsa Koramil 06-03/Bogor Timur menunjukkan komitmen TNI AD untuk selalu hadir di tengah masyarakat, menjaga ketertiban, serta mendukung aparat kepolisian dalam setiap situasi di wilayah binaan. (Hans)
Editor : Hans 74




Tidak ada komentar:
Posting Komentar