Sertu Sandi Yudha Hadiri Pemilihan Ketua LPM Kelurahan Tajur

Sertu Sandi Yudha bersama Bhabinkamtibmas menghadiri kegiatan pemilihan LPM
kodim0606kotabogor.com Kota Bogor, 12 Januari 2026 — Koramil 06-03/Bogor Timur melalui Babinsa Kelurahan Tajur, Sertu Sandi Yudha, bersama Bhabinkamtibmas menghadiri kegiatan pemilihan Ketua Lembaga Pemberdayaan Masyarakat (LPM) periode 2026–2031. Acara berlangsung di aula Kelurahan Tajur, Gang Balai Desa RT 01/RW 05, Kecamatan Bogor Timur, Kota Bogor, mulai pukul 09.00 WIB.
Kehadiran Babinsa dalam kegiatan ini merupakan bentuk dukungan TNI AD terhadap proses demokrasi di tingkat kelurahan, sekaligus mempererat komunikasi sosial dengan masyarakat dan perangkat wilayah. Dengan adanya sinergi antara aparat dan warga, diharapkan kepemimpinan LPM yang baru dapat semakin memperkuat program pembangunan dan pemberdayaan masyarakat di Kelurahan Tajur.
.jpg)
Editor : Hans 74




Tidak ada komentar:
Posting Komentar