Babinsa Harjasari Berikan Pembinaan Karakter kepada Ratusan Siswa SMP Darma Bakti
www.kodim0606kotabogor.com Bogor, 10 Mei 2025 – Dalam rangka membentuk karakter generasi muda yang tangguh dan berakhlak baik, Babinsa Kelurahan Harjasari, Serka I Gede Suarsana, memberikan pembinaan kepada para siswa SMP Darma Bakti yang berlokasi di Gang Siliwangi RT 02/RW 12, Kelurahan Harjasari, Kecamatan Bogor Selatan, Sabtu pagi (10/5).
Kegiatan yang berlangsung di lapangan sekolah tersebut diikuti sekitar 500 siswa dari kelas 8, 9, dan 10. Materi pembinaan mencakup nilai-nilai kedisiplinan, tanggung jawab, kepedulian terhadap sesama dan lingkungan, serta motivasi untuk meningkatkan kualitas belajar. Kegiatan ini merupakan hasil kerja sama pihak sekolah dengan Babinsa untuk mendukung pembentukan karakter positif siswa.
Dalam penyampaiannya, Babinsa menekankan pentingnya meningkatkan kepercayaan kepada Tuhan Yang Maha Esa, meninggalkan perilaku negatif, dan memperbanyak kegiatan ekstrakurikuler. Ia juga mengajak siswa untuk menjauhi tawuran, membatasi penggunaan media sosial, serta mulai meraih prestasi sejak usia dini.
Turut hadir dalam kegiatan ini Bhabinkamtibmas setempat serta Kepala Sekolah SMP Darma Bakti, H. Amir. Kegiatan berlangsung dengan antusias dan berjalan aman serta tertib.
(Penerangan Kodim 0606/Kota Bogor)
Tidak ada komentar:
Posting Komentar