Post Page Advertisement [Top]

Kapten CKE SS Rumalutur, S.E (Danramil 06-04/Bogor Barat) Menghadiri Acara Pelepasan Truk Bantuan Logistik untuk Bencana Aceh dan Sumatra

Kapten CKE SS Rumalutur, S.E (Danramil 06-04/Bogor Barat) menghadiri acara pelepasan bantuan logistik untuk korban bencana alam di Aceh dan Sumatra

kodim0606kotabogor.com Bogor, 10 Januari 2026 — Babinsa Kelurahan Curug Mekar, Peltu Tamjid, dari Koramil 06-04/Bogor Barat Kodim 0606/Kota Bogor melakukan monitoring sekaligus mendampingi Kapten CKE SS Rumalutur, S.E (Danramil 06-04/Bogor Barat) dalam acara pelepasan bantuan logistik untuk korban bencana alam di Aceh dan Sumatra. Kegiatan berlangsung di Graha Pena Radar Bogor, Jl. KH R Abdullah Bin Muhammad Nuh No.30, Kelurahan Curug Mekar, Kecamatan Bogor Barat, pada pukul 10.50 WIB.

Dalam kegiatan kemanusiaan ini, dilepas sebanyak tiga truk bantuan yang berisi kebutuhan sekolah, makanan siap saji, serta pakaian baru untuk warga terdampak bencana. Pengiriman ini merupakan tahap kedua dari program bantuan yang digagas Radar Bogor dan berkolaborasi dengan SalamAid, di bawah kepemimpinan Ibu Nihra AS selaku CEO Radar Bogor. Acara tersebut dihadiri sekitar 50 orang dengan penuh semangat kepedulian sosial.

Babinsa menegaskan bahwa dukungan terhadap kegiatan kemanusiaan seperti ini merupakan wujud nyata komitmen TNI AD dalam membantu masyarakat yang sedang mengalami kesulitan. Kehadiran aparat teritorial di tengah masyarakat tidak hanya memperkuat sinergi dengan pemerintah daerah dan lembaga sosial, tetapi juga meneguhkan peran TNI sebagai garda terdepan dalam menjaga persatuan dan kepedulian bangsa.

Acara pelepasan bantuan ini turut dihadiri oleh Wali Kota Bogor, Kapolresta Bogor Kota, Danramil Bogor Barat, Kapolsek Bogor Barat, Kasatlantas Polresta Bogor, Ketua SalamAid, Ketua FKUB Kota Bogor, Ketua BAZNAS Kota Bogor, Babinsa Curug Mekar, Bhabinkamtibmas Curug Mekar, serta para donatur. Kehadiran berbagai unsur tersebut mencerminkan sinergi antara pemerintah, TNI AD, aparat keamanan, lembaga sosial, dan masyarakat dalam mendukung misi kemanusiaan untuk Aceh dan Sumatra.(Agus04)

Editor : HaNS74

Tidak ada komentar:

Posting Komentar

Bottom Ad [Post Page]